Back to lorem ipsum

Juni 21, 2023

Cara restoran yang dikelola oleh keluarga ini meningkatkan tampilan halaman sebesar 650%

Restoran menarik yang tersembunyi di Kota Ho Chi Minh ini terkenal karena membuat pengunjung merasa seperti berada di dapur tradisional keluarga Vietnam. Namun, saat mereka tidak ingin tersembunyi secara online, mereka bekerja sama dengan Tripadvisor untuk meningkatkan visibilitas dan tampil menonjol di antara lebih dari 3.000 restoran di kota tersebut.

Bếp Mẹ ỉn adalah restoran Vietnam kecil yang dikelola keluarga. Meski berlokasi di jantung kota terbesar di Vietnam, restoran ini tidak mudah ditemukan. Namun, itulah daya tariknya. Menemukan pintu masuknya yang tidak mencolok di gang di dekat Pasar Ben Thanh adalah bagian dari pengalamannya. Restoran ini dirancang agar Anda merasa seperti memasuki rumah keluarga, dan menyajikan menu 12 halaman yang memadukan makanan tradisional lezat seperti banh dap dengan makanan kaki lima klasik seperti bánh mì.

Meskipun pengunjung harus melakukan sedikit penjelajahan untuk menemukan restoran ini, sang pendiri, Hoa Pham, ingin membuat restoran mereka sangat mudah ditemukan secara online. Saat aktivitas pariwisata mulai pulih di Vietnam pada tahun 2022, dia menghadapi kesulitan. Tampilan halaman bulanan rata-rata Bếp Mẹ ỉn  di Tripadvisor tetap rendah, hanya berkisar di angka ratusan. Dengan lebih dari 3.000 restoran yang bersaing di Kota Ho Chi Minh, itu artinya masakan luar biasa mereka hanya ditemukan oleh sangat sedikit pengunjung.

Berikut cara mereka bekerja sama dengan Tripadvisor untuk meningkatkan visibilitas online:

Cara Iklan, Premium, dan Pusat Ulasan bekerja bersama

Hoa dan seluruh tim Bếp Mẹ ỉn memutuskan untuk memaksimalkan upaya di Tripadvisor demi menjangkau sebanyak mungkin wisatawan yang kembali mengunjungi ke Vietnam setelah karantina bertahun-tahun. Mereka tahu bahwa mereka menawarkan sejumlah makanan sederhana terlezat di kota—setelah datang ke restoran mereka, pengunjung pasti menulis ulasan positif—tetapi sangat sulit untuk membuat pengunjung datang ke restoran mereka.

Mereka membeli Iklan Tripadvisor, Premium, dan Pusat Ulasan untuk meningkatkan visibilitas di platform dan menambah jumlah ulasan. Ketiga produk ini dapat bekerja bersama dengan baik:

  • Iklan Tripadvisor menyediakan lebih banyak kesempatan bagi pengunjung yang mencari masakan Vietnam untuk menemukan daftar restoran mereka.
  • Setelah pengunjung membuka halaman Tripadvisor Bếp Mẹ ỉn, Tripadvisor Premium menampilkan fitur seperti Storyboard, 3 Alasan Utama, dan Ulasan Favorit yang menampilkan sisi terbaik restoran itu, sehingga pengunjung halaman tersebut berubah menjadi pelanggan.
  • Pusat Ulasan Tripadvisor memungkinkan restoran berinteraksi dengan pengunjung di mana pun dan mengelola reputasi mereka dengan mudah di berbagai platform, melihat ulasan di Tripadvisor, Google, Facebook, dan banyak lagi pada halaman yang sama.

Bersama-sama, ketiga produk ini menciptakan rangkaian tanggapan positif untuk restoran itu, meningkatkan lalu lintas wisatawan, mendorong lebih banyak pelanggan ke restoran, dan membangun basis ulasan positif.

Lalu lintas wisatawan bulanan meningkat 650% di Tripadvisor dalam waktu kurang dari setahun

Lalu lintas wisatawan Bếp Mẹ ỉn langsung meningkat. Meskipun klik iklan berkontribusi pada peningkatan ini, justru tampilan halaman organik merekalah yang melonjak drastis.

Dalam waktu kurang dari setahun setelah menggunakan Iklan Tripadvisor, Premium, dan Pusat Ulasan, lalu lintas wisatawan mereka meroket:

  • Lalu lintas wisatawan ke halaman Tripadvisor Bếp Mẹ ỉn meningkat 650% pada Februari 2023, dibandingkan dengan Juni 2022
  • Lebih banyak tampilan halaman berarti lebih banyak pengunjung, yang pada akhirnya akan memberikan ulasan
  • Aliran ulasan yang terus-menerus ini membantu mereka masuk ke dalam 50 restoran terpopuler di Ho Chi Minh di Tripadvisor

Tentu saja, pencapaian ini dapat diraih karena Bếp Mẹ ỉn juga menyajikan makanan berkualitas tinggi dan lezat dengan layanan yang memuaskan—lebih dari separuh pengunjung yang menulis ulasan untuk restoran mereka memberikan lima lingkaran. Salah satu ulasan lima lingkaran terbaru mengatakan, “Kami pergi ke tempat kecil menarik ini karena ulasan Tripadvisor, dan kami tidak kecewa.”

Bersama Tripadvisor, Bếp Mẹ ỉn kini mendapat lebih banyak pengunjung ke halaman daftar mereka, lebih banyak pelanggan di restoran mereka, dan lebih banyak ulasan positif. Ulasan positif tersebut terus mendorong keberhasilan mereka di Tripadvisor dan memberi mereka keyakinan untuk lebih meningkatkan keberadaan online mereka bersama Tripadvisor.

Lihat bagaimana Tripadvisor dapat membantu restoran Anda agar mudah ditemukan.

Informasi, ide, dan inspirasi, dikirim ke kotak masuk Anda